Selasa, 17 Februari 2015

DIY soft case

Gampang-gampang susah sih cari soft case untuk tipe HP smartfren andromax C, dan finally nemu warna mint yang gampang kotor. Setelah lama dipakai dan mulai kotor, jadi males buat cari yang baru lagi, finally nemu ide nih biar bisa gonta-ganti motif tanpa harus beli yang baru lagi. Gimana caranya? Gampang banget kok!


Siapkan bahan-bahan di bawah ini:


- Kain katun yang motifnya sesuai dengan yang kamu suka
- Gunting
- Cutter
- Spidol
- Lem UHU
- Pinset









Kemudian gambar pola HP diatas kain menggunakan spidol.
setelah pola tergambar, potong pola menggunakan cutter dan gunting.
Jika kain sudah terpotong membentuk pola, tempelkan kain pada soft case kalian yang sudah usang tadi menggunakan lem UHU dengan bantuan pinset.
Daaaaaaaaaaaaaannnn, seperti ini jadinya!




Ini motif lain yang pernah aku bikin juga!



Mudah kan? Dan kamu bisa gonta-ganti motif untuk soft casemu tanpa harus beli baru lagi.
SELAMAT MENCOBA DAN SEMOGA BERMANFAAT :D

Senin, 16 Februari 2015

Malang Culinary Guide (8)

MAKCIK PUFF
Tempat yang satu ini berlokasi di Jalan Pulosari, buka mulai pukul 10 siang hingga 10 malam. Tepatnya bersebelahan dengan kotak ikan (salah satu tempat yang pernah dibahas sebelumnya). Tempat yang hanya berlantai satu dan didesain serba putih ini lumayan selalu ramai karena terbilang masih baru dan banyak orang yang masih penasaran untuk mencobanya. Namanya juga puff, maka yang dijual adalah kue shoes yang berisikan macam-macam pilihan, seperti yang sempat saya coba adalah ice cream greentea dan cream cappucino. Ukurannya sangat mini dengan berisikan dua potong di setiap satu porsinya. Selain itu, disini juga ada menu lain seperti es mangkuk, berisikan es batu serut yang di blend bersamaan dengan berbagai pilihan rasa, kemudian disajikan dengan remahan kacang dan cereal beserta selai cair. Kemudian ada roti panggang dan berbagai olahan mie juga tersedia.

Es mangkuk avocado mocca

Es mangkuk greentea

 Puff greentea ice cream dan cream cappucino


BUBUR AYAM ABAH ODIL
Lokasi pusatnya berada di Jalan Soekarno Hatta D-511, kemudian membuka banyak cabang salah satunya di sawojajar.  Bubur khas Jawa barat tepatnya Tasikmalaya ini sangat cocok sekali untuk sarapan dan saat sedang sakit. Tersedia tiga paket yaitu paket bubur ayam istimewa, bubur ayam spesial+rempelo ati, dan bubur ayam super+rempelo ati+telur ayam 1/2 matang. Selain itu disini juga tersedia porsi jumbo, sate usus, sate rempelo, sate ati dan sate telur puyuh sebagai tambahannya. Sepaket menu bubur ayam tadi sudah termasuk krupuk dan segelas teh tawar panas lho! Sangat pas dan hemat kan.

Bubur ayam spesial+rempelo ati

HARMONI CAFE&RESTO
Lokasinya di Jalan Bromo No.44 Malang. Konsep yang diusung adalah tradisional yang sangat kental. Tempatnya dibagi dalam berbagai ruangan seperti ruangan ber-AC, ruangan dengan kursi dan juga lesehan. Resto ini sangat cocok dikunjungi bersama keluarga. Berbagai macam makanan Indonesia dijual disana seperti sate, nasi goreng, cuimie, bakmi, pangsit, sup, ikan, ayam, iga, sayur, sambal dan masih banyak lagi. 


Udang telur asin dan bakmi jawa

DOMS CASUAL DINNING
Tempat ini mengusung American restaurant. Lokasinya di Jalan Pahlawan trip No.34ruko kavling 3-5. Dari depan sudah tampak bangunannya semacam bar di Amerika, nampak kaca dan ornamen berwarna hitam. Menurut saya, menu makanan dan minuman yang disediakan terpatok dengan harga yang cukup mahal. Tempat ini terdiri dari dua lantai. 
Chicken wings

BINGSOO
Tempat ini terbilang baru, lokasinya di Jalan Bendungan Sutami No.74 Malang. Namanya juga bingsoo, jadi sangat jelas di dalamnya dijual menu korean food seperti patbingsoo (macem es buah gitu), yang bikin lucu adalah campuran cornflakes dan marsmallow di dalamnya. Selain itu juga ada ramyun, chiken pop, sosis, chicken wings dan rice bowl. Tempatnya berlantai dua dengan pelayanan yang cukup lah.
Patbingsoo dengan ice cream vanilla

 Chicken wings dan chicken pop

Sosis

DE' RARANG
Lokasinya di Jalan Soekarno Hatta ruko griyashanta eksklusif blok MP 39 Malang. Menu yang disajikan spesial khas lombok seperti ayam rarang, nasi puyung, ayam goreng taliwang, nasi goreng rinjani dan masih banyak lagi. Berlantai dua dengan hiasan ornamen cirikhas lombok. Tempat ini buka sejak 22 Oktober 2014. 
 Nasi puyung dan ayam rarang



Minggu, 30 November 2014

Malang Culinary Guide (7)

MY KITCHEN
Lokasinya di Jalan Rambutan nomer 12, tepatnya di salah satu gang depan baegopa (salah satu tempat makan yang ada di bacaan sebelumnya). Tempatnya berupa rumah lawas yang tampak kuno dan di design menjadi vintage dengan tema snoopy. Dari depan kita sudah di sambut gambar-gambar snoopy and friends yang menghiasi dinding-dindingnya. Sangat nyaman terutama bagi wanita karena terbilang unyu gitu tempatnya. Makanan yang disediakan juga tak kalah unyu lhooooo, lumayan enak dan porsinya pas. Beberapa menu yang ada seperti grilled sausage, grilled texas chicken, burger, pancake, sandwich, onion ring, mie gangnam dan masih banyak lagi. Harganya sesuai lah dengan porsi dan rasanya, berkisar antara Rp. 5.000,00 hingga Rp. 45.000,00. Buat kalian yang ingin nostalgia bareng snoopy, buruan deh kesana.

 Es campur pelangi
 Burger

 Pancake tiramisu

 Grilled texas chicken

 Grilled sausage

 Tuna sandwich



 My dearest friends Yulian Eka :*

JOKER (JOGJA LEKER)
Jajanan yang hits saat sekolah dulu, kini hadir lagi lho. Semacam crepes gitu dengan berbagai varian topping di dalamnya. Lokasinya di food colony tidar, tepatnya di Jalan Puncak Mandala. Sebenernya selain leker ini, banyak sekali stand-stand makanan yang akan ku coba lain kali. Lekernya sedikit beda dengan yang di depan sekolahan gitu, ini agak besar dan berisi lah. Tentu saja sesuai dengan harganya yang berkisar antara Rp. 3.500,00 hingga Rp. 7.500,00 sesuai isiannya. 






RUJAK MANIS TIDAR
Lokasinya tepat di depan food colony tidar. Seporsi rujak manis dihargai Rp. 8.000,00 dan segelas es degan dengan harga Rp. 4.000,00 selain itu ada juga tahu petis yang tak kalah enak harganya Rp. 1.000,00. Cocok dinikmati saat siang dan udara panas nih. Yang membuat istimewa adalah banyaknya bawang goreng di bumbunya, menambah kegurihan rasanya. 






SIOMAY BANDUNG CAK PRIYO
Lokasinya di Jalan Raya Tidar, sangat dekat dengan perempatan galunggung, hanya terdapat mobil di sebelah kiri jalan. Harganya Rp. 13.000,00 per porsi yang lumayan mengenyangkan. Yang menambah kenikmatan adalah perasan jeruk yang biasanya dibuat sambal itu lho. Bumbunya masih terasa tekstur kacangnya karena pengolahan yang tidak sampai halus. Selamat mencoba :)


SAMBAL KOCOK MAMAH SUM GENDUT
Satu lagi warung cabe-cabean di malang nih. Lokasinya di Jalan Pahlawan Trip B-36 tepatnya di seberang jalan Jakarta. Selain disini, juga ada di Jalan A. Yani nomer 12 depan kantor telkom blimbing. Menunya nasi,aneka lauk pauk, sayuran, sambal dan lain-lain. Yang membuat betah adalah nasi dan lalapan yang bisa ambil sepuasnya dengan harga nasi dipatok Rp. 3.000,00 dan lauknya dihargai mulai Rp. 1.000,00. Ada salah satu sajian yang memang tersedia di meja yaitu "kriuk" yang sangat gurih. Tempatnya semacam balai ruang terbuka dengan suasana yang dibuat sangat klasik dan tempo dulu yang membuat sangat nyaman. 

 Tersedia nasih jagung selama persediaan masih ada

 Gerobak yang isinya bisa kamu ambil sepuasnya


 "kriuk"


NASI KREMIKAN WARUNG MOBIL 88 
Lokasinya di Jalan Bromo nomer 36, tepatnya di depan ayam goreng prambanan. Bentuknya seperti rumah lawas yang dibuat warung di terasnya. Pengunjungnya hampir sebagian besar chinesse. Buka dari pagi hingga sore hari. Semacam nasi campur yang berisi bihun, oseng buncis dan pilihan kremikan yaitu udang, empal atau paru dan bisa juga dikombinasi. Porsinya pas lah di perut tetapi harganya yang bisa dikatakan lumayan mahal. Seporsi nasi kremikan paru dan segelas es teh manis totalnya Rp. 21.000,00. 




DEPOT SEMERU
Setelah sekian lama nyari roti goreng yang bentuknya persegi panjang yang sekarang sudah tergantikan dengan roti goreng persegi kecil, akhirnya nemu juga. Lokasinya di Jalan Semeru nomer 27, tepatnya di samping supermarket buah lailai. Depot bernuansa lawas ini selain menjual roti goreng juga menjual cakwe, heci, kacang kuah, kompyang dan lain-lain denga rasa yang khas dan kuno. Selain itu disana juga menjual masakan chineese food (hati-hati karena ada menu yang mengandung babi). Sepotong roti goreng yang lumayan besar harganya Rp. 2.500,00.